Admin
16 April 2021 - 00:00 WIB
1321
Menindaklanjuti MoU anatara UPN “Veteran Yogyakarta dengang PT. Yogya Presisi Teknikatama Industri (YPTI), pada hari ini Jumat, 16 April 2021 pada Pkl. 10.00 WIB di kantor PT. YPTI Kalasan, dilakukan penandatanganan Perjanjian Kerjasama / Memorandum of Agreement antara Fakultas Teknologi Mineral UPN “Veteran” Yogyakarta dengan PT. YPTI. Penandatanganan kerjasama dilakukan oleh Dekan FTM UPN “Veteran” Yogyakarta, Dr. Ir. Sutarto, MT. dan Direktur PT. YPTI yaitu Bpk. Petrus Tedja Hapsoro turut serta mendampingi diantaranya Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Kerjasama, dan Perencanaan Bpk. Ir. Bambang Bintarto, MT., Perwakilan Prodi Teknik Metalurgi UPN “Veteran” Yogyakarta Bpk. Ir. Anton Sudiyanto, MT., Bpk. Muhammad Syukron ,Ph.D., dan Agris Setiawan, M.Eng.
Dalam sambutannya bapak Sutarto menyampaikan bahwa kerjasama ini merupakan implementasi program Meredeka Belajar-Kampus Merdeka, dimana mahasiswa harus banyak melakukan kegiatan di luar kampus, salah satunya magang di Industri seperti di PT. YPTI. “Perguruan tinggi harus mampu mendukung swasembada produksi part/komponen dari industri manufaktur dalam negeri, harus ada link and match Perguruan Tinggi dengan Industri. Perguruan tinggi menyiapkan masa depan, PT. YPTI menyiapkan penghidupan setelah lulus” kata Pak Petrus.
Dekan Fakultas Teknologi Mineral UPN “Veteran” Yogyakarta dan Program Studi Teknik Metalurgi UPN “Veteran” Yogyakarta bersedia menyiapkan lulusan yang mempunyai kompetensi untuk kebutuhan dunia industri manufaktur/fabrikasi logam dan dapat berpartisipasi dalam usaha swasembada atau kemandirian industri manufaktur dalam negeri.
Pada kesempatan tersebut juga dilakukan pertemuan secara singkat dengan direksi PT. Komodo Energy Services (KES) yang kebetulan pada saat bersamaan berkunjung ke PT. YPTI. PT. KES adalah perusahaan servis di industry perminyakan kususnya pemboran. Pada kesempatan tersebut President Direktur PT. KES Bapak Geert Koops, Direktur PT.YPTI dan Dekan FTM UPNVY sepakat untuk menjalin Kerjasama tripartite.